Indramayu Bertahan di Zona Orange

 

DISKOMINFO INDRAMAYU – Hasil Rakor Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jawa Barat yang berlangsung di Riung Mungpulung Mapolda Jabar, Senin, (24/5/2021) kemerin, telah menilai kondisi zonasi wilayah Kabupaten Indramayu dinyatakan orange.

Bupati Indramayu, Nina Agustina, mengatakan, hasil evaluasi dan penilaian yang dilakukan oleh Tim Satgas Covid-19 Propinsi Jawa Barat terhadap Kabupaten Indramayu, patut diapresiasi oleh semua pihak, terutama peran serta seluruh masyarakat yang telah mengikuti anjuran protokol kesehatan. Kendati kebijakan yang diambil Pemkab Indramayu selama ini banyak menui protes dari beberapa kalangan.

Namun, dari upaya bersama melibatkan seluruh unsur jajaran Forkopimda terhadap upaya PPKM Mikro selama ini, dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat. Bagaimana tidak, kondisi arus mudik lebaran dan arus balik lebaran serta obyek wisata menjadi pusat peningkatan penyebaran Covid-19 dari analisa yang dilakukan beberapa pihak.

“Pelaksanaan proses penyekatan terhadap kondisi arus mudik dapat menurunkan potensi penurunan, termasuk langkah Pemkab Indramayu mengeluarkan SE terhadap libur lebaran, penutupan obyek wisata serta tidak mengijikan hiburan pasca Lebaran sangat efektif, walaupun berbenturan dengan wilayah politik,”kata Bupati Nina dalam keterangannya, Selasa,(25/5/2021).

Menurutnya, Pemkab Indramayu saat ini, terus melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 melalui gerakan disiplin 4 M yang sedang disosialisikan kepada seluruh masyarakat melalui pemasangan spanduk dan pamplet himbauan kepada masyarakat.

Peran serta dan dukungan seluruh masyarakat Kabupaten Indramayu menjadi kunci utama dalam memerangi Pandemi Covid-19, dimana saat ini, grafik perkembangan mengalami penurunan di Kabupaten Indramayu.

Nina berharap, pembatasan aktifitas masyarakat terutama yang saat ini menjadi tantangan para seniman, hendaknya dapat dimaknai sebagai bentuk upaya bersama dalam melakukan pencegahan kondisi Pandemi Covid-19 yang masih menjadi konsentrasi seluruh daerah.

“Bisa dibayangkan dengan status daerah sebelah yang sudah dinyatakan Zona merah, pengendalian dan evaluasinya akan menyeluruh termasuk pembatasan aktifitas warga, tapi hari ini kita bersyukur Indramayu ada di zona Orange bukan zona merah seperti kota cirebon,” terangnya.

Sementara itu, Juru Bicara Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara, mengatakan, hasil evaluasi yang telah dilakukan dalam Rakor Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jawa Barat yang berlangsung kemarin, menjadi pegangan Pemkab Indramayu dalam menentukan kebijakan terhadap aktifitas masyarakat yang berkaitan dengan kerumunan.

Menurutnya, terdapat indikator yang menentukan sikap Pemkab Indramayu terhadap status daerah yakni kebijakan berdasarkan keputusan hasil Rakor Zonasi daerah yang berpedoman pada Indikator kesehatan masyarakat berdasarkan penilaian dari satgas COVID provinsi Jawa Barat.

Artinya, dari hasil data yang telah diinput tersebut, harus dibahas secara seksama terkait sikap dan kebijakan yang akan dilakukan oleh Pemkab Indramayu karena menyangkut dampak dan manfaat dari keputusan yang akan diambil berdasarkan kajian bersama.

“Langkah kebijakan Ibu Bupati dengan mengeluarkan SE sangat tepat dan hasilnya sudah bisa dirasakan saat ini, bagaimana supaya zonasi orange tidak menjadi merah dan harapan kedepan indramayu bisa berubah lebih baik yaitu menjadi warna zona kuning bahkan Zona hijau,” pungkasnya. (MC/Aa Deni/Dedy-Diskominfo Indramayu)

TERBARU

Tingkatkan Perekonomian Masyarakat, Potensi Pesisir dan Laut Indramayu Harus Dikembangkan
Wujudkan Generasi Muda Cinta Budaya, Disdikbud Indramayu Gelar Pentas Kesenian
Gelar Pesantren Ramadan, SMP Negeri 1 Balongan Bentuk Karakter Siswa Religius
Berkah Ramadan, PKK dan DWP Kecamatan Balongan Bagikan Ribuan Bingkisan Takjil
Bupati Nina Agustina Serukan Pencegahan Kasus Bullying di Indramayu
Pemkab Indramayu dan BPN Maksimalkan Capaian PTSL
Manfaatkan Dana Shodaqah, DKM Nurul Huda Jatibarang Gelar Bagi Takjil Hingga Prasmanan Buka Puasa
Gelar Aksi Sosial di Bulan Ramadan, Nok Nang Dermayu Salurkan Santunan Terhadap Sesama
Sekda Indramayu Sampaikan LKPJ Bupati Indramayu TA 2023, Berikut Penjelasannya !
Diskominfo Indramayu Sediakan 15 Titik Wifi Gratis di Ruang Publik, ini Lokasinya!
Saber Pungli Kabupaten Indramayu, Terima Kunjungan Studi Tiru Saber Pungli Kabupaten Bekasi
Gelar Karpet Merah Untuk Investor, Bupati Nina Agustina Datangkan Investasi 4,8 Triliun
Berbagi Ta'jil Penuh Barakah Di Bulan Ramadan 1445 H
Disduk-P3A bersama Forum Indramayu Studi Gelar Seminar Literasi Anti Korupsi
Kecintaan Kepada Guru Madrasah, Bupati Indramayu Gelontorkan Insentif Rp13 Miliar
Sukseskan Penyelenggaraan KKS 2024 Pada Satuan Pendidikan, Pemkab Indramayu Ikuti Workshop Tatanan 3 KKS
Bupati Nina Agustina Tinjau Langsung Gerakan Pangan Murah di Kecamatan Kroya
Tingkatkan Komitmen Kerja, Bupati Indramayu Lantik dan Ambil Sumpah 77 Pejabat
Wujudkan Indramayu Jadi Kabupaten Layak Anak, Disduk-P3A bersama Forum Indramayu Studi Gelar Seminar Nasional
Luar Biasa! Bupati Nina Agustina dan BJB Proteksi Ojol Dengan Asuransi Mikro
Scroll to Top