Pemcam Sliyeg dan Tim Dokmaru Puskesmas Sliyeg Kunjungi Suami Istri yang Sakit

DISKOMINFO INDRAMAYU – Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Sliyeg bersama Tim Dokmaru Puskesmas Sliyeg mengunjungi kediaman salah satu warga Desa Gadingan, Kecamatan Sliyeg.

Kunjungan tersebut dalam rangka memberikan layanan berupa pemeriksaan kesehatan kepada pasangan suami istri Kamal dan Nining yang mengeluhkan sakit.

Dokter Tim Dokmaru Puskesmas Sliyeg, dr. Masludi Sopriyadi menuturkan, sebelumnya Kamal (55) pernah menjalani rawat inap di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Indramayu dengan diagnosa awal oleh dokter spesialis THT mengalami stomatitis kemudian tumor lidah.

Hasil diagnosa tersebut, juga diperkuat dengan hasil pemeriksaan biopsi di mana ditemukan adanya fokus skuamosa sel carsinoma pada area Lidah. Selain itu dari hasil pemeriksaan patologi anatomi, Kamal didiagnosa penyakit Candidiasis dengan susp Ca Lidah dd susp Ca Nasofaring.

“Pak Kamal sempat menjalani rapat inap di RSUD Indramayu, di mana hasil diagnosa menyebutnya dirinya menderita penyakit Candidiasis,” tuturnya kepada Diskominfo Indramayu, Rabu (8/3/2023).

Masludi menambahkan, pemeriksaan juga dilakukan kepada Nining (40), yang mana Nining mengeluhkan sakit pada area tubuh sebelah kiri akibat luka bakar disebabkan tersiram air panas saat menyiapkan keperluan mandi untuk suaminya.

Dari hasil assessment yang dilakukan, pasien mengeluhkan nyeri dan panas akibat melepuhnya kulit pada area luka bakar sehingga menyebabkan kesulitan dalam beraktifitas.

“Pemeriksaan juga kami berikan kepada istri Pak Kamal yakni Ibu Nining yang sakit akibat luka bakar tersiram air panas saat menyiapkan keperluan mandi suaminya,” tambahnya.

Selain memberikan pelayanan kesehatan dan obat sesuai dengan keluhan pasien, tim Dokmaru juga menyampaikan tali asih Bupati Indramayu Nina Agustina berupa sembako dan susu untuk pasangan suami istri tersebut.

Tim Dokmaru juga menyarankan untuk melakukan kemoterapi dan melakukan pemeriksaan secara rutin di Rumah Sakit.

“Untuk pertolongan cepat dan dekat, Tim Dokmaru menyarankan kepada pasien untuk dapat segera menghubungi pihak puskesmas atau Desa bila kembali mengeluhkan sakit sehingga pemeriksaan kesehatan dapat diberikan sedini mungkin,” tandas Masludi.

Sementara itu, Camat Sliyeg, Endang Ismiati menyampaikan doa kepada Kamal dan Nining agar segera pulih dan dapat beraktifitas seperti sediakala serta berpesan untuk tidak segan meminta bantuan kepada tim dokmaru bila membutuhkan layanan kesehatan.

“Semoga Pak Kamal dan Bu Nining bisa segera sembuh,” pungkasnya.

Dalam kunjungan tersebut, turut hadir Kuwu Desa Gadingan, Suwarto beserta jajaran, Bhabinkamtibmas Desa Gadingan, Bripka Tanto, Perawat Puskesmas Sliyeg, Tobihi dan serta Tasinih yang merupakan bidan desa. (ISN/MTQ – Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

TERBARU

BKPSDM Serahkan SK Pensiun dari Bupati Indramayu untuk PNS Purna Tugas
Yuuk Mengenal Sejarah Hari Otonomi Daerah
Pemkab Indramayu Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVIII Tahun 2024
EPPD Kabupaten Indramayu Tempati Peringkat Ke-4 Nasional, Mendagri Serahkan Penghargaan Kepada Bupati Nina Agustina
Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-28, Indramayu Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat
Youtuber Embun Pagi 57 Terkesima Sudut Baca dan Layanan Perpustakaan DPA Indramayu
Kerja Baik Kerja Nyata, Dishub Indramayu Komitmen Ciptakan Lalin Lancar di Sekitar Alun-Alun Puspawangi
Peduli Kesehatan Perempuan, Bupati Nina : Waspadi Kanker Serviks dan Payudara
Halalbihalal Bersama ASN, Bupati Nina Agustina Berikan Motivasi Kerja Baik Kerja Nyata Untuk Indramayu Bermartabat
Saatnya Bisnis di Indramayu bersinar, Diskopdagin adakan Program UMKM Naik Kelas!
Keren! Di bawah Kepemimpinan Bupati Nina Agustina, LPPD Kabupaten Indramayu, Tempati Peringkat 5 Nasional Terbaik di Jawa Barat
Gerakan Sedekah 1.000 Sepatu Lampaui Target, Diana Terharu dan Menangis Terima Sepatu dari Bupati Indramayu
Seleksi Paskibraka Tahun 2024 : Ajang Mencari Generasi Muda Berbakat dan Berprestasi
Berakhir Damai, Bupati Indramayu Nina Agustina Mediasi Kecelakaan Perahu Nelayan Tradisional Dengan Kapal Tanker
Peringatan Hari Kartini
Peringatan Hari Kartini
56 Tahun Mengudara, Kenang Masa Kejayaan Radio K2 911 FM
Musrenbang RPJPD 2025-2045 Dan RKPD 2025, Bupati Indramayu Tekankan Pentingnya Sinergitas Antar Stakeholder
Bek Timnas Putri U-17 Indonesia Nanda Rahmawati Ternyata Orang Indramayu, Akan Tampil di Piala Asia Putri U-17
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisatawan di Indramayu Tembus 103.062 orang. Ini Objek Wisata Paling Banyak Dikunjungi
Sidak Hari ke-2, Pelayanan Publik Berjalan Normal
Scroll to Top