263 Warga Indramayu Sudah Merasakan Manfaat Program Kruw-Cil

 

DISKOMINFO INDRAMAYU – Program Kredit Usaha Warung Kecil (Kruw-Cil) yang merupakan salah satu program unggulan Pemkab Indramayu di bawah kepemimpinan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Nina Agustina-Lucky Hakim sudah mulai dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya pelaku usaha kecil.

Berdasarkan data yang diterima Diskominfo Indramayu dari Staf Bupati Indramayu Bidang UMKM Ato Susanto mengatakan, sedikitnya 263 orang telah melakukan akad kredit bersama Bank Jabar Banten (BJB) maupun Perumda BPR Karya Remaja untuk mengembangkan usahanya supaya lebih maju.

Ato Susanto menjelaskan, akad kredit bagi 263 orang pelaku UMKM tersebut disalurkan melalui Bank BJB Cabang Indramayu sebanyak 49 orang, BJB Cabang Patrol sebanyak 20 orang, dan Perumda BPR Karya Remaja sebanyak 193 orang.

Sementara itu pada hari Kamis (17/6/2021) yang lalu, di Aula Kantor Kecamatan Lohbener telah dilaksanakan proses akad kredit program Kruw-Cil bagi warga Desa Lohebener sebanyak 12 orang yang telah dinyatakan lolos seleksi perbankan.

“Program akad kredit program Kruw-Cil yang biasanya dilakukan di rumah ketua kelompok dengan pertimbangan prokes Covid-19 akhirnya dilakukan di kantor Kecamatan Lohbener,” kata Ato.

Menurutnya, tim UMKM akan selalu mendampingi proses dari awal sampai dengan akad kredit agar tidak ada penyimpangan dalam program tersebut.

Pada kesempatan itu Camat Lohbener, Casudin mengatakan, pihaknya sangat mendukung program Kruw-Cil dari Bupati Indramayu. Kecamatan Lohbener akan membantu segala kebutuhan kelengkapan persyaratan yang dibutuhkan nasabah jika berkaitan dengan kewenangan kecamatan.

“Kami berharap masyarakat harus menggunakan bantuan pinjaman tunai tersebut dengan se-maksimal mungkin dan sesuai kebutuhan usahanya guna menaikan pendapatan usahanya,” kata Casudin.

Seperti diketahui Program Kruw-Cil adalah salah satu program unggulan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Nina Agustina-Lucky Hakim. Program ini sebagai realisasi pada saat kampanye yang ingin memberdayakan masyarakat kecil yanf memiliki usaha melalui program Kruw-Cil. (Aa Deni/Dedy-Diskominfo Indramayu)

TERBARU

Maksimalkan Layanan MPP, Pemkab Indramayu Studi Komparasi ke MPP Kota Surabaya
Dukung Pengelolaan Sampah, Pemkab Indramayu Ikuti Sosialisasi RISPS
Pekan Pemberantasan Pungli, UPP Saber Pungli Indramayu Berhasil Amankan Belasan Terduga Pelaku Pungli
BKPSDM Serahkan SK Pensiun dari Bupati Indramayu untuk PNS Purna Tugas
Yuuk Mengenal Sejarah Hari Otonomi Daerah
Pemkab Indramayu Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVIII Tahun 2024
EPPD Kabupaten Indramayu Tempati Peringkat Ke-4 Nasional, Mendagri Serahkan Penghargaan Kepada Bupati Nina Agustina
Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-28, Indramayu Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat
Youtuber Embun Pagi 57 Terkesima Sudut Baca dan Layanan Perpustakaan DPA Indramayu
Kerja Baik Kerja Nyata, Dishub Indramayu Komitmen Ciptakan Lalin Lancar di Sekitar Alun-Alun Puspawangi
Peduli Kesehatan Perempuan, Bupati Nina : Waspadi Kanker Serviks dan Payudara
Halalbihalal Bersama ASN, Bupati Nina Agustina Berikan Motivasi Kerja Baik Kerja Nyata Untuk Indramayu Bermartabat
Saatnya Bisnis di Indramayu bersinar, Diskopdagin adakan Program UMKM Naik Kelas!
Keren! Di bawah Kepemimpinan Bupati Nina Agustina, LPPD Kabupaten Indramayu, Tempati Peringkat 5 Nasional Terbaik di Jawa Barat
Gerakan Sedekah 1.000 Sepatu Lampaui Target, Diana Terharu dan Menangis Terima Sepatu dari Bupati Indramayu
Seleksi Paskibraka Tahun 2024 : Ajang Mencari Generasi Muda Berbakat dan Berprestasi
Berakhir Damai, Bupati Indramayu Nina Agustina Mediasi Kecelakaan Perahu Nelayan Tradisional Dengan Kapal Tanker
Peringatan Hari Kartini
Peringatan Hari Kartini
56 Tahun Mengudara, Kenang Masa Kejayaan Radio K2 911 FM
Musrenbang RPJPD 2025-2045 Dan RKPD 2025, Bupati Indramayu Tekankan Pentingnya Sinergitas Antar Stakeholder
Scroll to Top