Diskominfo Indramayu Ikuti Webinar IKP Talks Series 10

DISKOMINFO INDRAMAYU — Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Indramayu mengikuti webinar IKP Talk dengan tajuk Evaluasi Monev Menuju Jabar Informatif 2023 yang digelar Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemrov Jabar) melalui Diskominfo Jabar, Rabu (28/12/2022).

Webinar dibuka secara resmi oleh Kepala Diskominfo Provinsi Jawa Barat Ika Mardiah. Webinar yang berlangsung secara daring tersebut menghadirkan narasumber Komisioner Advokasi Sosialisasi dan Edukasi pada Komisi Informasi Jawa Barat Dadan Saputra.

Kegiatan IKP Talk itu juga turut dihadiri Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Jabar Faiz Rahman jajarannya. Webinar ini diikuti oleh Bidang IKP Diskominfo se-Jawa Barat dan beberapa BUMD di Jawa Barat.

Dalam sambutannya, Kepala Diskominfo Jabar Ika Mardiah menyampaikan, Komisi Informasi Jawa Barat telah melaksanakan evaluasi berbasis elektronik (E-Monev) tahun 2022 dan telah mengumumkan hasilnya melalui penyerahan anugerah keterbukaan informasi publik provinsi Jawa Barat.

“Terselenggaranya E-Monev adalah untuk mengapresiasi badan publik di Provinsi Jawa Barat yang telah melaksanakan amanat undang-undang No 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik,” ungkapnya.

Ika Mardiyah menjelaskan, berdasarkan keputusan Ketua Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat nomor 7 tahun 2022, hasil monev pada badan publik Jawa Barat tahun 2022 terdapat 5 kategori pemeringkatan yakni informatif, menuju informatif, cukup informatif, kurang informatif serta tidak informatif.

“Penilaian yang dilakukan oleh Komisi Informasi Jawa Barat tersebut dilakukan guna menjadi sarana introspeksi diri untuk semua badan publik agar dapat terus menjaga dan meningkatkan kinerja pelayanan publik,” jelasnya.

Sehingga untuk mencapai Jabar informatif 2023, diperlukan adanya sebuah dalam meningkatkan indeks keterbukaan informasi publik diantaranya yakni penguatan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) melalui rapat koordinasi, bimbingan teknis, workshop, uji konsekuensi, fasilitasi sengketa informasi publik, advokasi dan peningkatan kapasitas SDM PPID di perangkat daerah dan kabupaten/kota.

Sementara itu Dadan Saputra mengatakan, penilaian keterbukaan informasi publik didasarkan pada metodologi dan instrumen yang secara rutin dievaluasi setiap tahun didasarkan pada undang-undang yang ada.

“Metodologi dan instrumentasi dilakukan evaluasi setiap tahun guna memberikan keterbukaan informasi publik secara akurat,” pungkasnya. (FKR/MTQ – Tim Publikasi Diskominfo Kabupaten Indramayu)

TERBARU

Gelar Pesantren Ramadan, SMP Negeri 1 Balongan Bentuk Karakter Siswa Religius
Berkah Ramadan, PKK dan DWP Kecamatan Balongan Bagikan Ribuan Bingkisan Takjil
Bupati Nina Agustina Serukan Pencegahan Kasus Bullying di Indramayu
Pemkab Indramayu dan BPN Maksimalkan Capaian PTSL
Manfaatkan Dana Shodaqah, DKM Nurul Huda Jatibarang Gelar Bagi Takjil Hingga Prasmanan Buka Puasa
Gelar Aksi Sosial di Bulan Ramadan, Nok Nang Dermayu Salurkan Santunan Terhadap Sesama
Sekda Indramayu Sampaikan LKPJ Bupati Indramayu TA 2023, Berikut Penjelasannya !
Diskominfo Indramayu Sediakan 15 Titik Wifi Gratis di Ruang Publik, ini Lokasinya!
Saber Pungli Kabupaten Indramayu, Terima Kunjungan Studi Tiru Saber Pungli Kabupaten Bekasi
Gelar Karpet Merah Untuk Investor, Bupati Nina Agustina Datangkan Investasi 4,8 Triliun
Berbagi Ta'jil Penuh Barakah Di Bulan Ramadan 1445 H
Disduk-P3A bersama Forum Indramayu Studi Gelar Seminar Literasi Anti Korupsi
Kecintaan Kepada Guru Madrasah, Bupati Indramayu Gelontorkan Insentif Rp13 Miliar
Sukseskan Penyelenggaraan KKS 2024 Pada Satuan Pendidikan, Pemkab Indramayu Ikuti Workshop Tatanan 3 KKS
Bupati Nina Agustina Tinjau Langsung Gerakan Pangan Murah di Kecamatan Kroya
Tingkatkan Komitmen Kerja, Bupati Indramayu Lantik dan Ambil Sumpah 77 Pejabat
Wujudkan Indramayu Jadi Kabupaten Layak Anak, Disduk-P3A bersama Forum Indramayu Studi Gelar Seminar Nasional
Luar Biasa! Bupati Nina Agustina dan BJB Proteksi Ojol Dengan Asuransi Mikro
Capaian Program Unggulan Pe-Ri, Bupati Nina Agustina Cetak 2.070 Purna PMI Jadi Wirausahawan Baru
Safari Ramadan di Kecamatan Anjatan, Bupati Nina Agustina Salurkan Bantuan Hingga Bertemu Ojol
Scroll to Top