Persiapkan CPNS Bekerja Dengan Baik Ini Arahan Kadis Kominfo Indramayu

DISKOMINFO INDRAMAYU – Bupati Indramayu Nina Agustina telah menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Indramayu pada Rabu, 15/6/2022 yang lalu. Berdasarkan SK tersebut, CPNS dan PPPK mulai melaksanakan tugas sesuai penempatan yang tertulis dalam SK.

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Indramayu memperoleh alokasi CPNS sejumlah 14 orang. Mereka ditempatkan pada sekretariat, dan bidang-bidang sesuai dengan kebutuhan.

Apel pagi yang dilaksanakan secara rutin setiap hari Senin dimanfaatkan oleh Kepala Diskominfo Indramayu Aan Hendrajana untuk memberikan arahan kepada karyawannya. Khusus pada apel pagi, Senin 20/6/2022, Kepala Diskominfo Indramayu memberikan pengarahan kepada CPNS.

Aan menyampaikan selamat datang kepada seluruh CPNS yang telah ditempatkan di Diskominfo Indramayu. Dengan telah resminya penempatan ini, seluruh CPNS diminta untuk dapat mempelajari tata kerja, regulasi dan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ada pada Diskominfo Indramayu.

Masih menurut Aan, CPNS harus sudah mempersiapkan proyek perubahan untuk kegiatan Pelatihan Dasar (Latsar) sebagai syarat untuk dapat diangkat menjadi PNS. Kepada CPNS yang sudah memulai mengikuti Latsar, Aan menyampaikan selamat mengikuti kegiatan.

Aan berharap seluruh CPNS yang ditempatkan di Diskominfo Kabupaten Indramayu dapat mengikuti kegiatan Latsar dengan sungguh-sungguh. Dirinya juga berharap CPNS Diskominfo dapat lulus Latsar dengan hasil terbaik.

“Saya berharap semua CPNS yang ditempatkan di Diskominfo menjadi yang terbaik pada Latsar masing-masing gelombang,” harap Aan.

Diakhir arahannya, Kepala Diskominfo Indramayu mengharapkan CPNS yang di tempatkan di Diskominfo Indramayu untuk lebih berprestasi dalam bekerja. Semoga kedepannya, seluruh CPNS yang mengawali karir di Diskominfo Indramayu dapat menduduki posisi penting di Pemerintahan Kabupaten Indramayu.

“Semoga nantinya, setelah menjadi PNS, rekan-rekan dapat terus berprestasi dan mampu menduduki posisi penting seperti eselon III bahkan eselon II,” pungkasnya. (Isnaini/MTQ – Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

TERBARU

Sehari Tim Gabungan Segel 2 Bangunan
Nina Agustina : 4.972 Warga Belajar Berhasil Ikuti Penyetaraan, Ja-Ket Tingkatkan IPM dan Kualitas Masyarakat
Ditinjau Kemendes PDTT, Desa Jatibarang Menuju Desa Cerdas Berbasis Digital
Terapkan Sistem Merit Pada Manajemen ASN, Bupati Indramayu Raih ‘Anugerah Meritrokasi’
Pemdes dan BUMDes Kabupaten Kutai Timur Studi Tiru ke Desa Cangkingan
Optimalkan Pemanfaatan Website dan Medsos, Diskominfo Indramayu Adakan Bimtek
Apresiasi Atas Prestasi Yang Telah Diraih, Bupati Indramayu Berikan Bonus Untuk Para Atlet
Garcep Perhatian Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina Tangani Kesehatan Warganya
Bupati Indramayu dan DPRD Indramayu Tandatangani Persetujuan Pajak dan Retribusi Daerah
Gelar Pelatihan UMKM, Forum Indramayu Studi Dorong Penyandang Disabilitas Berdaya Secara Sosial dan Ekonomi
FKDT Siap Wujudkan Generasi Bermartabat
Warga Desa Rambatan Kulon Gembira Terima Mobil Siaga
Bupati Indramayu Berikan Penghargaan Inovator Terbaik Dalam Acara Gebyar Inovasi
Inilah Tenaga Kesehatan Teladan di Indramayu, Berikut Daftarnya!
Peringati HKN, Insan Kesehatan Gelar Senam Sehat
Ngantor Ning Desa Tegalurung, Pemcam Balongan Dekatkan Pelayanan Kepada Masyarakat
Bikin Bangga! Remaja Indramayu Sukses Raih 3 Penghargaan ADUJAK Genre Jabar 2023
Sungai Tjimanoek Dipenuhi Eceng Gondok, Bupati Nina Minta DPUPR dan BBWS Lakukan Normalisasi
Verifikasi Akhir P2WKSS, Miliki 'Rumah Dilan' Desa Ranjeng Siap Jadi Terbaik di Jawa Barat
Buka Sosialisasi Perundang-Undangan Tata Ruang, Bupati Nina : Indramayu Siapkan 14.000 Hektare Kawasan Industri
Scroll to Top