Asyik Berbelanja, Keluar Toserba Langsung di Swab
DISKOMINFO INDRAMAYU -Sekelompok remaja tanggung sangat gembira ketika belanja di salah satu Toserba di wilayah Indramayu. Jumlah mereka 4 orang. Mereka asyik memilih-milih barang sesuai dengan kebutuhannya.
Setelah melakukan transaksi di kasir, mereka pun keluar dari Toserba tersebut. Namun alangkah terkejutnya mereka. Langkah kakinya terhadang oleh petugas dan diarahkan ke salah satu sudut bangunan yang berada di teras Toserba tersebut. Ya. Empat remaja tanggung pun akhirnya dites swab oleh petugas gabungan.
Dari raut wajahnya, mereka terlihat bingung. Hal ini karena sebelumnya mereka tidak pernah melakukan tes itu. Tanpa bisa mengelak remaja tersebut akhirnya harus mengikuti tes swab secara massal yang dilaksanakan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Indramayu, Rabu (24/06/2020) jam 14.00 WIB.
Seperti biasa, untuk mendeteksi penyebaran Covid 19, GTPP Covid-19 Kabupaten Indramayu melakukan tes swab. Kali ini targetnya Toserba atau pasar modern. Sebelumnya, pada pukul 08.00 tes swab dilakukan di TPI Karangsong.
Juru Bicara GTPP Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara menjelaskan, swab massal yang dilakukan ini terus menyasar lokasi kerumunan yang banyak sekali kegiatan aktivitas masyarakatnya.
TPI Karangsong dan Toserba ini menjadi salah satu sampel uji swab bagi masyarakat yang ada di tempat itu. Swab massal yang dilakukan secara maraton ini diharapkan terus mempercepat proses pendeteksian terhadap penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Indramayu.
“Setelah pasar tradisional beberapa waktu lalu, kini giliran pasar modern atau toserba dan TPI yang kita lakukan uji swab,” tegas Deden.
Sementara itu Acep Agus Budiman Chief Operasional Supermarket Yogya mengatakan, pihaknya menyambut baik kegiatan swab massal di Toserba Yogya tersebut. Pasalnya kegiatan itu sangat bermanfaat bagi masyarakat dan karyawan Yogya karena bisa mengikuti tes swab secara gratis.
“Selama masa PSBB dikarenakan pandemi Covid-19 ini kami sudah menerapkan protokol kesehatan bagi para pengunjung maupun karyawan kami. Ini sangat bermanfaat sekali, apalagi tesnya gratis. Mudah-mudahan hasilnya negatif semua,” kata Acep.
Di tempat yang sama, Camat Indramayu Asep Kusdianti mengatakan, swab massal yang dilakukan ditempat yang berbeda ini sangat membantu untuk memutus penyebaran pandemi Covid-19 di wilayah Kecamatan Indramayu. Mengingat Kecamatan Indramayu berada di daerah kota yang sangat terbuka dan ramai terutama aktivitas masyarakatnya.
“Alhamdulilah kita bersama tiga pilar TNI, Polri, ASN bisa melaksanakan pengamanan tes swab ini baik di TPI Karangsong maupun Toserba Yogya. Kita berharap semoga semuanya bisa negatif dan sehat,” kata Camat Asep yang didampingi Kapolasek bersama dengan Danramil Indramayu. *(Aa DENI/Diskominfo Indramayu)*