Pemkab Indramayu Beri Penghargaan Perempuan Berprestasi
DISKOMINFO INDRAMAYU – Peringatan Hari Ibu ke-91 tahun 2019 tingkat Kabupaten Indramayu diapresiasi oleh Pemkab Indramayu dengan memberikan penghargaan kepada kaum perempuan yang telah menorehkan prestasi di bidangnya masing-masing.
Penyerahan penghargaan dilakukan oleh Plt. Bupati Indramayu H. Taufik Hidayat, Senin (23/12/2019) di Alun-alun Indramayu.
Perempuan berprestasi yang mendapatkan penghargaan yakni Ana Rohdiana sebagai perempuan inovatif bidang pendidikan. Fitriyatunisa sebagai motivator ketahanan keluarga terbaik. Uswatun Hasanah sebagai perempuan inovatif bidang kesehatan.
Selanjutnya penghargaan juga diberikan kepada Daunah Nurindrawati sebagai perempuan penggerak pemberdayaan ekonomi masyarakat. Hj. Casliyawati sebagai perempuan penggerak masyarakat dalam melaksanakan 10 program pokok PKK.
Penghargaan juga diberikan kepada ketua TP. PKK yang telah melakukan ekspose 10 program pokok PKK, penghargaan diberikan kepada ketua TP. PKK Kecamatan Jatibarang (juara 1), Kecamatan Karangampel (juara 2), Kecamatan Bongas (juara III), dan Desa Arahan Lor Kecamatan Arahan (terbaik I).
Sedangkan untuk lomba laporan pelaksanaan kegiatan 10 program pokok PKK diberikan kepada Kecamatan Kandanghaur (juara 1), Kecamatan Sindang (juara 2), dan Kecamatan Widasari (juara 3).
Plt. Bupati Indramayu H. Taufik Hidayat pada kesempatan itu menegaskan, torehan prestasi yang telah diraih oleh perempuan Indramayu tersebut harus bisa dijadikan sebagai motivasi dan menjadi inspirasi perempuan lainnya.
“Kita ingin prestasi itu terus menular dan menjadi inspirasi bagi perempuan lainnya di Indramayu,” tegas Taufik. (Aa DENI/Diskominfo Indramayu)